Badan Kesbangpol Kabupaten Lima Puluh Kota melaksanakan Sosialisasi Pengawasan Kegiatan dan Pembinaan bagi Organisasi Kemasyarakatan yang memiliki Surat Keterangan Terdaftar dari Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota cq. Badan Kesbangpol. Kegiatan Sosialisasi ini dilaksanakan di Hotel Shago Bungsu Tanjung Pati pada hari Selasa Tanggal 28 Juni 2022, yang diikuti 30 orang pengurus Ormas se-Kab.Lima Puluh Kota. Yang menjadi nara sumber kegiatan tersebut adalah Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Propinsi Sumbar Bapak Dr.Jefrinal Arifin, SH,MH, Kepala Badan Kesbangpol Kab.Lima Puluh Kota H.Joni Amir, S.Sos, MM dan KBO Intel Polres Lima Puluh Kota Bapak Suhasril. Acara ini bertujuan meningkatkan pemahaman Ormas terhadap peran dan fungsinya dalam mendukung pembangunan di daerah,
Feedback